Adapun khasiat dari daun jati cina adalah: mengurangi kolesterol, apabila anda makan yang kaya akan karbohidrat dan kolesterol tinggi minumlah teh ini. Akan membersihkan sisa-sisa kotoran pada usus anda.

Ketumbar Memiliki Khasiat Yang Luar Biasa Untuk Kesehatan Kita

Ketumbar merupakan salah satu rempah-rempah yang biasa digunakan untuk penyedap rasa pada masakan Indonesia. Disamping hal tersebut, biji ketumbar ternyata memiliki beragam manfaat yang luar biasa bagi kesehatan.

Dalam bahasa Inggris, rempah-rempah yang memiliki nama latin Coriandrum sativum ini dikenal dengan sebutan coriander atau cilantro. Tak hanya bermanfaat sebagai penyedap rasa pada makanan, biji ini juga dapat memberikan manfaat untuk kesehatan. Hal ini karena biji ketumbar memiliki sejumlah kandungan gizi, antara lain minyak esensial, asam lemak, zat besi, vitamin C, zinc, magnesium, mangan, potassium, kalsium, tembaga, zat besi, thiamine, niacin, dan juga riboflavin. Lalu apa saja manfaat biji ketumbar untuk kesehatan? Berikut ulasannya.

Berikut khasiat ketumbar untuk kesehatan kita:

1. Menambah nafsu makan
Bagi Anda yang memiliki anak susah makan Jangan khawatir, karena anda dapat memberinya air rebusan biji ketumbar. Dengan mengkonsumsi air rebusan biji ketumbar Anda dapat membantu anak untuk meningkatkan nafsu makannya. Sebab di dalam air rebusan biji ketumbar terdapat kandungan yang bermanfaat untuk meningkatkan nafsu makan. Selain ketumbar, manfaat kunyit, manfaat daun sirsak dan manfaat nanas juga baik untuk menumbuhkan nafsu makan

2. Sebagai antibakteri
Selain digunakan untuk meningkatkan nafsu makan ternyata air rebusan biji ketumbar juga dapat bermanfaat sebagai antibakteri. Jika anda ingin terhindar dari berbagai macam penyakit yang disebabkan karena bakteri Anda dapat menggunakan air rebusan biji ketumbar ini. Selain air biji ketumbar manfaat bawang putih dan manfaat jeruk nipis juga sangat baik untuk digunakan sebagai anti bakteri


3. Sebagai obat cacing
Memang banyak sekali manfaat manfaat yang akan anda peroleh ketika anda mengkonsumsi air rebusan biji ketumbar. Namun ternyata air rebusan biji ketumbar juga dapat digunakan sebagai obat cacing. Untuk itu bagi Anda yang ingin terhindar dari cacingan Anda dapat mengkonsumsi obat herbal air rebusan biji ketumbar.

4. Mengatasi peradangan
Di dalam air rebusan biji ketumbar terdapat kandungan yang dapat membantu untuk mengatasi peradangan. Untuk itu dengan mengkonsumsi air rebusan biji ketumbar akan membantu anda agar terhindar dari berbagai penyakit khususnya penyakit yang disebabkan karena radang.

5. Mengatasi kejang
Selain digunakan untuk mengatasi kejang, ternyata air rebusan biji ketumbar juga dapat digunakan untuk mengobati seseorang yang sering mengalami kejang-kejang. Untuk itu air rebusan biji ketumbar dapat menjadi salah satu rekomendasi obat herbal yang dapat dikonsumsi untuk mengatasi kejang-kejang.

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Sponsor

Like Facebook

Blog Archive